Senin, 17 November 2008

Penalti AC Milan Dibela Anceloti


Hadiah penalti yang diberikan wasit kepada AC Milan saat menghadapi Chievo dipertanyakan. Pelatih Rossoneri Carlo Ancelotti membela pemberian sepakan 12 pas tersebut.

Milan hanya menang 1-0 saat menjamu Chievo, Minggu (16/11/2008), melalui gol penalti Kaka. Penalti dihadiahkan wasit Andrea De Marco setelah Kaka terlihat dijatuhkan oleh Simone Bentivoglio di menit 14.

Pemberian sepakan itu lantas dipertanyakan, selain karena relatif minim kontak, Bentivoglio pun tampak menjatuhkan Kaka sedikit di luar kotak penalti. Sesuatu yang lantas dibantah Ancelotti.

"Mungkin saja pelanggaran itu terjadi di luar kotak penalti. Hanya tayang ulang yang bisa mengatakan apa yang terjadi karena kelihatannya itu terjadi di dalam," seru Ancelotti seusai laga seperti diwartakan Goal.

Milan sendiri sebetulnya layak mendapat lebih dari satu gol. Sejumlah peluang terbuang, selain karena tidak tajamnya lini depan, juga karena kecekatan kiper Chievo, Stefano Sorrentino, dalam mengamankan gawangnya.

"Sayangnya, kami tidak bisa menuntaskan pertandingan tersebut. Padahal kami bisa melakukan lebih dari itu dengan melihat banyaknya peluang yang kami dapatkan," imbuh allenatore yang kerap disapa Carletto tersebut.

"Bagaimanapun, saya yakin kami bermain baik hari ini. Di luar beberapa kekhawatiran di menit-menit akhir," simpul Carletto.

0 komentar: